Tanda-tanda Kebesaran Illahi
Bumi mengelilingi matahari, dari dulu sampai sekarang tetap sama
& teratur
Matahari tetap bersinar & tidak pernah berhenti bersinar dari
dahulu sampai sekarang tidak pernah kehabisan bahan bakar
Bintang-bintang dalam kumpulan galaxy berputar teratur
Pohon mangga berbuah mangga dan dari buahanyaa keluar biji mangga,
Demikian tidak pernah salah berbuah yang lain
Artinya:
Di Alam Semesta ini ada Hukum yang berlaku
Maka tentu saja ada Power atau Kuasa / Kekuatan Maha Dahsyat yang
menegakkan Hukum yang berlaku di Alam Semesta tersebut
Karena Hukum tidak akan berjalan tanpa ada Kuasa dari Penegak
Hukumnya
Dengan bahasa yang sederhana artinya bahwa semua ini ada yang
mengatur atau menetapkan
Artinya Alam Semesta memiliki asal-usul yang dari padanya semuanya
berasal
Serta dilihat dari tanda-tanda keteraturan, kerapian &
keselarasan Alam Semesta ini bisa disimpulkan bahwa yang mencipta &
mengatur seluruh Jagad Raya ini hanya satu
Oleh karena itu Iman yang benar berawal dari Tauhid
Yesaya 45:5-6
Akulah TUHAN dan tidak ada yang lain; kecuali Aku tidak ada Allah.
Aku telah mempersenjatai engkau, sekalipun engkau tidak mengenal Aku,
supaya orang tahu dari terbitnya matahari sampai terbenamnya, bahwa
tidak ada yang lain di luar Aku. Akulah TUHAN dan tidak ada yang lain,
Asal-usul &
Sumber Dari Segala Suatu
Jagad Raya begitu luasnya tak terukur oleh peradaban manusia
Didalamnya terdapat tak terhitung banyaknya Galaxy yang tiap Galaxy
terdiri dari milyaran bintang
Tidak terhitung planet-planet yang mengorbit pada masing-masing bintang-bintang tersebut
Jika Massa berbanding lurus dengan Energi,
Maka Seberapa besar atau banyaknya Energi yang ada di seluruh Alam
Semesta ???
Sangat tak terhitung
Dari manakah semua Energi ini berasal ???
Tentu Energi ini pasti punya asal-usul yang darinya semuanya
berasal
Energi ini konkrit & bukan hanya sekedar prinsip karena kita
bisa membuktikan efeknya
Maka Sumber atau asal-usul energi ini pastilah juga konkrit
Konkrit berarti berbicara tentang esensi & hakekat
Maka ada suatu Dzat & Hakekat yang dari padanya segala sesuatu
berasal
Itulah Allah yang Esa & Maha Esa
Disebut Sang Bapa
Oleh karena dari padaNya segala sesuatu berasal
1 Korintus 8:6
namun
bagi kita hanya ada satu Allah saja, yaitu Bapa, yang dari pada-Nya berasal
segala sesuatu dan yang untuk Dia kita hidup, dan satu Tuhan saja, yaitu Yesus
Kristus, yang oleh-Nya segala sesuatu telah dijadikan dan yang karena Dia kita
hidup.
Allah adalah Sumber & Asal Segala Sesuatu
Oleh karena Dia adalah Terang maka Dia bisa mencipta terang,
Dari padaNyalah segala terang & cahaya yang kita lihat berasal
Kegelapan ada oleh karena tidak mengalami terang
Oleh karena Allah itu Hidup maka dari padaNyalah
segala yang hidup berasal
Kematian terjadi oleh karena terputus dari sumber hidup
Allah itu Kasih
Oleh KasihNya & Rencana KerelaanNya maka seluruh Jagad beserta isinya
tercipta
Dari padaNyalah cinta kasih & kebaikan berasal
Iblis & Kejahatan ada karena menolak & memberontak dari
Kasih Allah
Allah tidak pernah menciptakan Kegelapan & Kematian serta Iblis
maupun Kejahatan
Allah adalah sumber & asal dari semua jenis energi yang ada di
Alam Semesta
Dia Maha Hadir melalui EnergiNya
Ketika seseorang larut dalam penyelaman bathin yang mendalam maka
akan merasakan ada sesuatu yang Ilahi dalam dirinya,
Bahkan dia juga akan merasakan sesuatu yang Ilahi tersebut pula dalam
makhluk lain
Di tingkat ini seseorang akan mengalami pengalaman spiritual yang
merasakan bahwa Allah ada dimana-mana
Kisah Para Rasul 17:28
Sebab di dalam Dia kita hidup, kita bergerak, kita ada, seperti
yang telah juga dikatakan oleh pujangga-pujanggamu: Sebab kita ini dari
keturunan Allah juga.
Melalui EnergiNya kita merasakan HadiratNya
Ketika merasakan HadiratNya maka kita otomatis saat itu juga akan
merasakan KasihNya
Ketika seseorang mengalami Kasih Allah dalam dirinya maka Energi
itu akan mengalir dalam dirinya & meluap keluar dari dirinya &
berdampak bagi semua makhluk di sekitarnya
Oleh karena Allah itu Kasih & Maha Pengasih
Ketika ada orang beragama tapi tidak mengenal Kasih, maka mereka sama sekali tidak
mengenal Allah
1 Yohanes 4:8
Barangsiapa tidak mengasihi, ia tidak mengenal Allah, sebab Allah
adalah kasih.
Yesus Kristus
Allah dalam DiriNya memiliki IlmuNya sejak kekal
Ilmu tersebut adalah segenap pengetahuan akan DiriNya
Itulah Sang Firman yang ada dalam DiriNya Allah sejak kekal
Yohanes 1:1
Pada mulanya adalah Firman; Firman itu bersama-sama dengan Allah
dan Firman itu adalah Allah.
Maka untuk mengenal Allah cara satu-satunya adalah
melalui FirmanNya
Oleh karena ada dalam DiriNya Allah maka seolah Allah mengandung
FirmanNya
Ketika Sang Firman keluar dari Allah adalah selalu untuk menyatakan
tentang DiriNya Allah
Oleh karena itulah Sang
Firman disebut Anak Allah & Allah disebut Bapa
Ketika Sang Firman itu lahir sebagai manusia maka kita mengenalnya sebagai Yesus
Yohanes 1:14
Firman itu telah menjadi manusia, dan diam di antara kita, dan kita
telah melihat kemuliaan-Nya, yaitu kemuliaan yang diberikan kepada-Nya sebagai
Anak Tunggal Bapa, penuh kasih karunia dan kebenaran.
Firman itu satu Dzat & Hakekat dengan Allah
Yohanes 10:30
Aku dan Bapa adalah satu."
Oleh karena itu ketika seseorang menerima Kristus maka orang tersebut
sedang menerima IlmuNya Allah yang secara bertahap melalui proses akan
membawanya menuju pengenalan akan Allah
Sang Firman itu juga disebut Gambar & Rupa Allah
Sehingga melaluiNya manusia bisa melihatNya & menyentuhnya,
Yang mana dalam Dzat & HakekatNya tak bisa didekati siapapun
Kolose 1:15
Ia adalah gambar Allah yang tidak kelihatan, yang sulung, lebih
utama dari segala yang diciptakan,
Yohanes 14:9
Kata Yesus kepadanya: "Telah sekian lama Aku bersama-sama
kamu, Filipus, namun engkau tidak mengenal Aku? Barangsiapa telah melihat Aku,
ia telah melihat Bapa; bagaimana engkau berkata: Tunjukkanlah Bapa itu kepada
kami.
MelaluiNya pula Allah bisa mengenalkan DiriNya kepada
semua makhlukNya
MelaluiNya pula Allah menyatakan DiriNya beserta segenap
KemuliaanNya kepada seluruh makhlukNya
Oleh karena itulah Yesus disebut Tuhan
Raja dari segala raja di seluruh Jagad Raya
Roh Kudus
Allah itu hidup
Oleh karena itu Dia bisa mencipta makhluk hidup
Dialah asal usul dari segala yang hidup
Allah adalah sumber dari segala sumber hidup
Prinsip HidupNya & KuasaNya tidak lain adalah RohNya
Roh Allah tersebut bersemayam dalam Diri Allah sejak
kekal
1 Korintus 2:10
Karena kepada kita Allah telah menyatakannya oleh Roh, sebab Roh
menyelidiki segala sesuatu, bahkan hal-hal yang tersembunyi dalam diri Allah.
Siapa gerangan di antara manusia yang tahu, apa yang terdapat di
dalam diri manusia selain roh manusia sendiri yang ada di dalam dia? Demikian
pulalah tidak ada orang yang tahu, apa yang terdapat di dalam diri Allah selain
Roh Allah.
Roh yang memberi hidup
Roh Allah adalah yang membawa Energi Allah & melaksanakan gerak
Energi tersebut
RohNyalah yang mengenergikan semua gerak & hukum-hukum alam yang berlaku di seluruh jagad
Oleh karena Allah mengerjakan segala sesuatu melalui FirmanNya oleh
RohNya
Oleh karena Allah Maha Hadir melalui EnergiNya,
Maka ..
Allah juga Maha Hadir melalui RohNya
Oleh karena itulah kita bisa merasakan Hadirat Allah ketika kita
membuka hati untuk RohNya
Roh inilah yang kita sebut Roh Kudus
Ciri khas Roh Kudus salah satunya adalah :
mengenergikan bathin kita agar mampu memahami Kebenaran yang
hakiki, serta menuntun kita menuju Kristus
Kesimpulan
Allah itu konkrit ...
Bukan hanya nyata dalam angan-angan ataupun hanya sekedar prinsip
Allah Tritunggal Maha Kudus adalah Kebenaran yang hakiki ...
Dipahami atau tidak ataupun bahkan ketika orang mengingkarinya