Kebanyakan
orang Kristen berpendapat bahwa untuk mengerti Alkitab maka harus minta
tuntunan Roh Kudus supaya dapat mengerti Firman Tuhan yang dimaksud ...
Banyak
yang mengajarkan untuk meminta Hikmat dan Tuntunan Roh Kudus saat membaca ayat
Alkitab ataupun belajar Firman Tuhan ...
Ironis ..
dengan mengatasnamakan Hikmat Roh Kudus muncul bermacam tafsir & ajaran
yang berbeda-beda ...
Tidak
jarang ajaran-ajaran tersebut jadi bahan tertawaan orang, terutama yang belum
mengenal Kristus ...
Marilah
kita perhatikan beberapa ajaran yang diklaim hasil hikmat Roh Kudus ... !!!
Hikmat Roh Kudus 1
Seorang
Pendeta mengaku mendapat hikmat Roh Kudus dan mendirikan gereja yang diklaim
satu-satunya gereja yang dibangun atas perintah Yesus sendiri setelah dirinya
bertemu dengan Yesus di sorga ..
Pendeta
tersebut mengaku telah naik-turun sorga dan bertemu Yesus langsung ..
Sang
Pendeta menawarkan dirinya menggantikan jemaatnya masuk neraka agar semua
jemaat di gerejanya masuk sorga semua ..
Sang
Pendeta adalah seorang juru selamat di gerejanya ..
Hikmat Roh Kudus 2
Pada abad
16 muncul seorang teolog bernama Calvin yang mana semua penganut ajarannya
percaya ajaran Calvin adalah hasil dari Hikmat Roh Kudus ..
Menurut
ajaran ini Tuhan menciptakan manusia itu pilih kasih : ada yang diciptakan
masuk sorga, ada yang diciptakan masuk neraka ..
Jadi
orang yang masuk sorga itu sudah ditentukan sejak semula ..
Apapun
yang dilakukan maka orang tersebut sudah pasti masuk sorga ..
Meskipun
orang tersebut suka menindas orang lain, suka berbuat jahat, pembunuh,
pemerkosa, dan lain-lain, akan tetapi jika orang tersebut diciptakan Allah
untuk masuk sorga maka selalu akan ada jalan untuk menerima keselamatan ...
Kebalikannya
jika seseorang sudah ditentukan masuk neraka maka apapun perbuatan baiknya dia
tetap masuk neraka ..
Meskipun
orang tersebut baik hati, suka menolong sesama, taat beribadah, akan tetapi
tetap tidak akan ada jalan menerima keselamatan ...
Jadi jika
diambil kesimpulan maka Allah itu Maha Pilih Kasih ...
Hikmat Roh Kudus 3
Pada
jaman sekarang ini banyak gereja-gereja yang menjual teologi kemakmuran ...
Menurut
teologi ini kita harus memuliakan Tuhan dengan segenap apa yang ada dalam diri
kita, terutama harta kita ...
Ajaran
ini menjanjikan Tuhan akan mengembalikan 100 kali ganda dari apa yang telah
kita berikan dari harta kita tersebut kepada gereja ...
Demikianlah
semakin kita banyak menabur maka kita juga akan menuai lebih banyak, dan itulah
tanda kalau Allah mengasihi kita ...
Jadi
makin dikasihi Allah maka makin diberkati melimpah ...
Makanya
jangan pelit sama hamba Tuhan ..
Jangan
perhitungan ...
Berikan
yang terbaik untuk Tuhan dan juga tentu saja hambaNya ...
Hikmat Roh Kudus 4
Ada pula
golongan gereja yang mengajarkan bahwa jemaat adalah mempelai Kristus ...
Oleh
karena Allah adalah Maha Kudus maka Sorga adalah juga Kudus ...
Maka
untuk bisa masuk Sorga maka jemaat yang adalah mempelai perempuan yang
dipertunangkan dengan Kristus sebagai mempelai laki-laki harus pula menjaga kekudusan
...
Maka demi
menjaga kekudusan tersebut para jemaat tidak boleh bergaul sembarangan nanti
jadi liar dan tidak kudus ...
Disarankan
untuk tidak ke tempat yang tidak kudus dan menjauhkan pikiran kita dari Hikmat
Roh Kudus seperti : bioskop, warung internet (warnet), warung kopi (warkop),
dan lain sebagainya ...
Hikmat Roh Kudus 5
Ada juga teolog
yang mengobarkan semangat untuk kembali kepada akar hebraik root atau akar
keyahudian. Mereka berargumen bahwa Yesus dan Para MuridNya adalah orang Yahudi,
maka kekristenan yang benar harus kembali ke akarnya yaitu keyahudi-yahudian
...
Maka
dalam praktek ibadahnya di gereja mereka mulai pakai sofar, dan ikut
memperingati hari raya orang Yahudi ...
Bahkan
mereka menolak menyebut kata “Allah” karena itu berasal dari bahasa Arab,
mereka mengganti dengan “YAHWEH” ..
Mereka
juga tidak mau menyebut kata “Yesus” namun menggantinya dengan “Yeshua” ..
Lebih
jauh lagi mereka menolak memakai Alkitab LAI karena terdapat kata-kata tersebut
diatas, sehingga mereka menerbitkan Alkitab versi mereka sendiri ...
Mereka
beranggapan dengan atribut keyahudi-yahudian mereka bisa layak untuk menjadi
umat pilihan seperti bangsa Israel ...
Hikmat Roh Kudus 6
Muncul
pula aliran yang populer dengan sebutan “hypergrace” ...
Yang mana
menurut ajaran ini :
Darah
Yesus telah menebus kita dari dosa-dosa kita,
Baik dosa
yang telah kita lakukan, dosa yang sedang kita lakukan, maupun dosa yang akan
kita lakukan di masa datang ...
Itu
berarti dosa yang sedang kita rencanakan juga sudah diampuni dan ditebus ...
Tentu
saja ajaran yang seperti ini akan memikat para koruptor, para penjahat, para
mafia, dan lain sebagainya untuk mencari tiket sorga ..
Apapun
yang mereka lakukan tidak perduli seberapa kejinya, hal itu tidak akan
berpengaruh terhadap keselamatan mereka, karena mereka telah ditebus termasuk
dosa-dosa yang sedang mereka rancang ...
Hikmat Roh Kudus 7
Ada pula
yang mengajarkan :
Setiap
orang yang telah menerima Kristus di dalam dirinya ada Roh Kudus ..
Maka
setiap orang bisa dituntun langsung oleh Roh kudus ..
Makanya
setiap orang boleh menafsirkan ayat-ayat sesuai dengan apa yang diajarkan oleh
Roh Kudus ...
Maka
tidak heran setiap orang bahkan dalam satu gereja memiliki pemahaman yang
berbeda-beda ..
Ketujuh
poin diatas adalah petikan singkat dari beberapa ajaran yang ada saat ini.
Masih banyak sekali ajaran-ajaran yang lain yang berbeda, saat ini terdapat puluhan
ribu denominasi di seluruh dunia.
Mari kita
uji dari ketujuh ajaran tersebut diatas yang kesemuanya diklaim masing-masing
adalah dari Hikmat Roh Kudus ... !!!
Mari
ajukan pertanyaan berikut :
Bagaimana
Roh Kudus yang satu bisa mengajarkan Hikmat yang berbeda-beda ... ?
Kenapa
Alkitab yang satu bisa muncul tafsir yang berbeda-beda akibat Hikmat Roh Kudus
Manakah
ajaran tersebut yang benar-benar adalah dari Hikmat Roh Kudus ... ?
Penulis
mengajak untuk tidak terjebak dalam cara berpikir sekehendak hati ...
Alkitab
adalah tulisan-tulisan yang mengandung Hikmat Roh Kudus ..
Tentu saja
penulisnya diilhami oleh Hikmat Roh Kudus ..
Cara
untuk memahami tulisan mereka yang diilhami oleh Hikmat Roh Kudus tersebut
tentu saja memahami dari sudut pandang mereka atau dengan pemahaman mereka (para
penulis kitab) ..
Bukan
dengan cara sendiri ...
Agar
terhindar dari tafsir yang berbeda-beda dan aneh-aneh ...
Bagaimanakah
cara memahami dari sudut pandang penulis kitab tersebut yang telah tiada ribuan
tahun yang lalu ... ???
2 Tesalonika
2:15
Sebab itu, berdirilah teguh dan berpeganglah
pada ajaran-ajaran yang kamu terima dari kami, baik secara lisan, maupun secara
tertulis.
αρα ουν αδελφοι στηκετε και κρατειτε τας
παραδοσεις ας εδιδαχθητε ειτε δια λογου ειτε δι επιστολης ημων
παραδοσεις
ας εδιδαχθητε artinya Tradisi yang diajarkan ..
Kata “kami”
yang dimaksud adalah Rasul Paulus dan para muridnya ..
Oleh
karena surat tersebut ditulis oleh Rasul Paulus,Silwanus (Silas), serta
Timotius kepada Jemaat di Tesalonika ..
Oleh
karena Rasul Paulus juga mewakili Para Rasul lainnya maka konteks yang dimaksud
adalah : “Tradisi yang diajarkan oleh Para Rasul dan para muridnya atau penerusnya”
...
Kesimpulan :
Agar
terhindar dari pengajaran-pengajaran palsu, tafsir asal-asalan yang
berbeda-beda dan kacau, pengajaran sesat, orang-orang yang jualan teologi
ataupun yang memiliki berbagai kepentingannya sendiri, caranya adalah :
Dengan
mempelajari Ajaran Para Rasul ..
Tentu saja
hanya ada dalam Gereja yang Rasuliah ..
Gereja
yang sama dimana Para Rasul serta para penerusnya ada dan melayani ..
Para
Rasul adalah saksi mata Ajaran Kristus serta penulis dari kitab-kitab Perjanjian
Baru ...
Meskipun
mereka memang tidak sekolah, apalagi mendapat gelar akademis, namun percayalah mereka
...
Percayalah
terhadap apa yang mereka wariskan melalui Gereja Rasuliah ...
Jangan
percaya orang-orang yang mengaku mendapat Hikmat Roh Kudus dan mengajarkan
ajaran-ajaran yang berbeda dari Ajaran Para Rasul ... !!!
Sekalipun
orang tersebut adalah seorang teolog dengan banyak gelar akademis yang luar
biasa ..
Ingatlah
... ! Mereka bukan Rasul ... Mereka bukan saksi mata Ajaran Kristus ...